KLATEN - Danramil 08/Ngawen Kodim 0723/Klaten Kapten Inf Eka Atmaja menghadiri acara peresmian Masjid Jami Ar-Ridho yang berada di Dukuh Gatak Desa Tempursari Kecamatan Ngawen Kabupaten Klaten, (23/08/2023).
Masjid Jami Ar-Ridho tersebut diresmikan langsung oleh Camat Ngawen Hj. Ir Ana Fajria Hidayati Msi dan Rois Syuriah PCNU Kabupaten Klaten H. Drs Mukhlis Huda yang turut dihadiri Kapolsubsektor Ngawen, Kepala KUA Ngawen, Ketua Cabang NU Ngawen, Kades Tempursari, Babinsa, Babinkamtibmas, Pengurus ranting NU Tempursari dan masyarakat Desa Tempursari.
Dalam Sambutanya Camat Ngawen Hj. Ir Ana Fajria Hidayati Msi menyampaikan atas nama Pemerintah Kecamatan Ngawen dirinya bangga dan berterima kasih kepada masyarakat Dukuh Gatak Desa Tempursari dan semua pihak yg telah berpartisipasi atas berdirinya masjid Jami' Ar-Ridho yang megah dengan arsitektur yang baik,
"Semoga masjid ini jamaah sholatnya penuh dan dapat dimanfaatkan kegiatan keagamaan dengan baik" ucap Camat Ngawen saat peresmiannya.
"Saya pesan panitia pembangunan masjid ini nantinya jangan dibubarkan, akan tetapi dilanjutkan dan dibentuk sebagai pengurus masjid," ujar Camat Ngawen.
Sementara Danramil 08/Ngawen Kapten Inf Eka Atmaja turut mengucapkan selamat atas diresmikannya Masjid Jami' Ar-Ridho yang berada di dukuh Gatak tersebut.
"Kami ucapkan selamat atas berkat kerja sama semua pihak khususnya warga dukuh Gatak yang telah bekerja keras dalam menyelesaikan pembangunan masjid sehingga dapat diresmikan malam hari ini," ucap Kapten Inf Eka Atmaja.
Danramil pun berharap semoga dengan dibangunnya Masjid tersebut Masyarakat dapat meningkatkan rasa semangatnya untuk meningkatkan ibadah.
Dalam kesempatan tersebut, Kyai Haji Drs. Muklis Huda selaku Rois Syuriah PCNU Kabupaten Klaten yang ikut meresmikan masjid Jami' Ar Ridlo berharap supaya masyarakat memakmurkan masjid dengan selalu melaksanakan sholat wajib secara berjamaah di Masjid Jami Ar-Ridho ini. (Red)